Kata siapa, menjelajahi Taman Nasional Komodo yang luasnya 173.000 ha tak cukup 1 hari?
Dengan transportasi yang tepat, tidak ada yang mustahil!, Nikmati sensasi berlayar dengan kecepatan tinggi bersama Trans Flores Komodo
Sewa Speedboat Labuan Bajo adalah solusi tepat untuk Anda yang ingin menjelajah banyak pulau di sekitar Taman Nasional Komodo dalam waktu singkat.
Berbeda dengan kapal tradisional yang lajunya lambat, berlayar dengan speedboat memungkinkan Anda manfaatkan waktu yang ada sebaik-baiknya untuk menikmati keindahan wisata.
Jangan buang-buang waktu liburan yang berharga di perjalanan!
Manfaatkan waktu liburan singkat Anda untuk menjelajahi sebanyak-banyaknya surga tersembunyi di Nusa Tenggara Timur. Percayakan kami untuk menemani perjalanan Anda mengeksplorasi pulau-pulau yang tersebar di tanah Nusa Tenggara.
Soal kecepatan dan keamanan speedboat, tak perlu diragukan lagi.
Speedboat kami terbiasa menjelajah Taman Nasional Komodo dengan performa tangguh. Tim profesional kami telah berpengalaman mengantarkan wisatawan ke banyak lokasi wisata populer, seperti Pulau Komodo, Rinca, Padar, Kanawa, Pink Beach, Manta Point, Gili Laba, Sebayur, Pulau Seraya, Kalong, Kambing dan Kelor.